skip to main |
skip to sidebar
Bahan :
- 250 gram tepung kanji
- 2 lembar daun pandan
- 75 ml santan kental, dari 1/2 butir kelapa
- 5 lembar daun jeruk purut
- 1 sendok teh kulit jeruk purut yang telah diparut
- 1/2 sendok teh garam
- 100 gram gula halus
- 1 butir telur
- 1 sendok teh WIjen hitam, sangrai untuk taburan.
- 1 sendok teh margarin untuk olesan loyang
Cara Membuat :
- Sangrai tepung kanji bersama 2 lembar daun pandan sampai harum. Jika daun pandang sudah kering, angkat kemudian dinginkan.
- Rebus santan kental, daun jeruk, kulit jeruk dan garam sampai mendidih, angkat, saring, lalu dinginkan
- Kocok gula halus dan telur sampai kental. Masukkan tepung kanji yang sudah disangrai, aduk rata. tambahkan santan, aduk rata
- Giiling adonan setebal 1 cm, cetak dan letakkan di loyang yang sudah diolesi margarin
- Taburi dengan wijen, pangganglah adonan dalam oven sampai kering dan matang
- Setelah matang, keluarkan kue dari oven, dinginkan beberapa saat, kue pun siap disajikan.
0 komentar:
Posting Komentar