Kacang Bawang



Bahan – bahan yang diperlukan untuk membuat kacang bawang renyah dan empuk :
  • Kacang tanah kupas, 1 kg
  • Santan kelapa kental 500 ml
  • Bawang putih 10 siung, iris tipis lalu goreng sampai matang untuk bahan taburan
  • Bawang putih 5 siung, haluskan
  • Garam halus 2 sendok makan
  • Minyak goreng secukupnya untuk menggoreng kacang bawang
  • Air mendidih 1 liter
Langkah – langkah untuk membuat kacang bawang renyah dan empuk :
  1. Cuci bersih kacang tanah kupas, lalu rendam ke dalam air mendidih beberapa saat. Tunggu sampai air agak dingin lalu mulailah untuk membersihkan kulit ari kacang tanah. Lakukan sampai semua kacang tanah habis lalu tiriskan.
  2. Siapkan panci ukuran sedang, mulailah untuk merebus santan bersama dengan bumbu halus yang terdiri dari bawang dan garam. Aduk perlahan – lahan dan rebus sampai mendidih lalu angkat.
  3. Selanjutnya yaitu masukkan kacang tanah yang telah dibersihkan kulit arinya ke dalam rebusan santan. Diamkan beberapa saat sampai meresap dan santan menjadi dingin. Angkat lalu tiriskan.
  4. Siapkan wajan penggorengan, panaskan minyak secukupnya saja. Goreng kacang tanah ke dalam minyak panas, yang sebelumnya kacang telah di rendam ke dalam santan dan bumbu halus. Goreng sampai matang ditandai dengan warna berubah menjadi kecoklatan. Jangan lupa untuk mengadu – aduk agar kacang tidak gosong. Angkat lalu tiriskan.
  5. Siapkan nampan atau tampah besar yang telah dialasi kertas atau tisu untuk menyerap minyak.
  6. Tuang kacang tanah ke dalam nampan kemudian taburi dengan bawang goreng. Aduk rata dan diamkan beberapa saat sampai dingin. Setelah dingin segera simpan ke dalam toples lalu tutup.

0 komentar:

Posting Komentar

 

Blogger news

Blogroll

About